• Home
  • Senin, 19 November 2012

    Pabrikan Toya ditahun 2012


    foto

    Toyota Tarik 2,7 Juta Mobil di Seluruh Dunia

    TEMPO.CO, Tokyo - Produsen kendaraan terbesar di Jepang, Toyota, bakal menarik 2,7 juta mobil di seluruh dunia karena bermasalah di bagian kemudi dan sistem pompa air. Penarikan tersebut terdiri dari sembilan model, termasuk Toyota Corolla dan generasi kedua Prius.

    Kebijaksanaan ini berlangsung empat pekan setelah perusahaan menarik lebih kurang 7 juta kendaraan di seluruh dunia, berikut model Corolla dan Camry yang disebabkan oleh kerusakan pada swich cendela.

    Joichi Tachikawa, juru bicara Toyota, mengatakan kepada BBC bahwa kendaraan produksinya diakui memiliki masalah di bagian roda kemudi sehingga poros kemudinya berat. Meskipun demikian, sejauh ini, tidak ada laporan yang menyebutkan adanya kecelakaan yang diakibatkan oleh masalah tersebut.

    Penarikan terakhir Toyota pada tahun ini terhadap 75 ribu unit mobil di Inggris Raya. Reputasi Toyota hancur terjadi pada 2009 saat melakukan penarikan terhadap 12 juta kendaraan dan mendapatkan denda dari otoritas lalu lintas di Amerika Serikat.

    Pembuat mobil Jepang ini berusaha keras membangun kembali reputasinya yang rusak dan berusaha mendapatkan lagi kepercayaan para pelanggannya dengan cara meminta maaf secara terbuka.

    Kendati telah meminta maaf dan melakukan penarikan besar-besaran, jelas para pengamat, hal tersebut tak dapat membantu memperbaiki reputasi yang rusak akibat kesalahan yang dilakukan pada 2009.

    “Tak ada manusia sempurna. Kendaraan saat ini sangat rumit,” kata Koichi Sugimoto, pengamat otomotif di Tokyo. “Toyota telah mengambil langkah tepat untuk memperbaiki masalah, jadi saya tidak berpikir ini akan menyebabkan kerusakan yang signifikan terhadap reputasi Toyota."

    0 komentar: